Resep Membuat Nasi goring Kambing
Bahan-bahan untuk membuat nasi goring kambing enak dan guriiiih- 300 gram - Daging kambing, lalu di iris secara tipis ataupun dipotong berbentuk kotak seperti dadu sesuaikan dengan selera masing masing.
- 450 gram - Nasi matang yang di masak sehari kemarin
- 100 gram - Minyak samin
- 100 ml Kaldu kambing atau bila di rumah tidak ada bunda bisa menggunakan air matang saja
- 2 cm Kayu manis
- 1 lembar Daun bay atau daun salam
Bahan Bumbu halus untuk nasi goreng kambing
- 7 siung bawang merah di iris tipis
- 4 siung bawang putih di iris tipis
- 4 biji cabe merah di iris tipis
- 2 biji cabe rawit merah
- ¼ sdt kunyit bubuk
- ¼ sdt jintan bubuk
- 2 biji cengkeh, dihaluskan
- 2 biji kapulaga, dihaluskan
- Kecap Manis biasa nya saya pake kecap Bango, secukupnya
- garam, secukupnya
Cara membuat nasi goring kambing
- Panaskan minyak di atas wajan dengan api sedang,lalu masukkan kayu manis, daun bay atau salam dan bahan bumbu halus kemudian tumis sapai wangi. Setelah itu masukan daging kambing yang telah di iris tadi, dan aduk-aduk sampai semua bumbu meresap dengan rata.
- Kemudian Tambahkan kaldu kambing, dan biarkan sampai mendidih hingga daging kambing nya matang serta kaldu nya terlihat mengental.
- Terakhir Masukkan nasi dan kecap manis dan garam, kemudian aduk sampaia tercampur rata dan nasi nya mongering dan matang
- Nasi goring kambing pun Siap untuk disajikan dengan kerupuk dan acar.
No comments